Bagi penyuka gulat seperti UFC Championship atau WWE Raw, kalian akan mengenal satu orang ini. Terutama setelah Ia telah mendapat sabuk WWE Raw Women's Champions dan menjadi wanita pertama yang memenangkan UFC Women's Bantamweight Champion. Ialah Ronda Rousey, seorang pegulat profesional asal Amerika Serikat itu kini mendapat undangan dalam perhelatan Mortal Kombat 11.
The invitation I’ve been waiting to accept my whole life. Don’t worry, Earthrealm is safe with me ;) Can’t wait for Thursday! I’ll be there #MK11 @netherrealm https://t.co/p8O6PtO5wd— Ronda Rousey (@RondaRousey) January 16, 2019
Rumor mengatakan jika Ronda Rousey akan menjadi pengisi suara salah satu karakter Mortal Kombat 11, yaitu Sonya Blade – seorang tentara wanita dari pasukan khsusus bernama Outer World Investigation Agency. Akan tetapi itu tetap menjadi rumor hingga pengumuman di acara nanti.
Mortal Kombat 11 akan rilis tanggal 23 April 2019 mendatang di platfrom PS4, Xbox One, serta PC.
Sumber: Ronda Rousey Twitter